Home / Topik Alkitab / Kekristenan

Kekristenan

Bagaimana seseorang dapat menjadi seorang Kristen? Dengan memasuki suatu hubungan pribadi dengan Allah. Ada dalam Alkitab,"Inilah hidup sejati dan kekal; supaya orang mengenal Bapa, satu-satunya Allah yang benar, dan mengenal Yesus Kristus yang diutus oleh Bapa” (Yohanes 17:3).

Menjadi seorang Kristen ialah berubah dalam sikap terhadap pekabaran injil. Ada dalam Alkitab,”Ketika orang-orang itu mendengar hal itu, hati mereka sangat gelisah. Lalu mereka bertanya kepada Petrus dan rasul-rasul yang lainnya, ‘Saudara-saudara, kami harus berbuat apa?’ Petrus menjawab, ‘Bertobatlah dari dosa-dosamu. Dan hendaklah kalian masing-masing dibaptiskan atas nama Yesus Kristus, supaya dosa-dosamu diampuni. Maka Saudara-saudara akan menerima hadiah Roh Allah dari Allah’” (Kisah 2:37-38).

Menjadi seorang Kristen itu bersifat pribadi dan umum. Ada dalam Alkitab,"Tetapi apakah katanya? Ini: ‘Firman itu dekat kepadamu, yakni di dalam mulutmu dan di dalam hatimu.’ Itulah firman iman, yang kami beritakan. Sebab jika kamu mengaku dengan mulutmu, bahwa Yesus adalah Tuhan, dan percaya dalam hatimu, bahwa Allah telah membangkitkan Dia dari antara orang mati, maka kamu akan diselamatkan. Karena dengan hati orang percaya dan dibenarkan, dan dengan mulut orang mengaku dan diselamatkan’” (Roma 10:8-10).

Adalah penting bagi seseorang untuk mengerti bahwa “percaya” dalam Kristus itu lebih dari pada sebuah pendapat. Anda membutuhkan Roh Kudus untuk menghidupkan kehidupan Kristen. Ada dalam Alkitab,"Tetapi kamu tidak hidup dalam daging, melainkan dalam Roh, jika memang Roh Allah diam di dalam kamu. Tetapi jika orang tidak memiliki Roh Kristus, ia bukan milik Kristus” (Roma 8:9).

Kekristenan mendorong penyelidikan yang jujur. Ada dalam Alkitab,"Karena itu, setelah aku menyelidiki segala peristiwa itu dengan seksama dari asal mulanya, aku mengambil keputusan untuk membukukannya dengan teratur bagimu, supaya engkau dapat mengetahui, bahwa segala sesuatu yang diajarkan kepadamu sungguh benar” (Lukas 1:3-4).

BIS = Bahasa Indonesia Sehari-hari

Dapatkan Panduan Belajar Alkitab Gratis
Pernahkah Anda berharap untuk lebih memahami Alkitab? Mulailah sekarang...